PROGRAM TAHUNAN
KURIKULUM MERDEKA
PJOK FASE E KELAS X
Mata Pelajaran : PJOK
Satuan Pendidikan : SMKN
4 BANDUNG
Tahun Pelajaran : 2024 / 2025
Fase E Kelas/Semester : X
(Satu) / 1 ( Ganjil ) & II (Genap) Capaian Pembelajaran Fase E
Pada akhir fase E ini, peserta didik dapat menunjukkan
kemampuan berbagai aktivitas jasmani dan olahraga sebagai hasil evaluasi
pengetahuan yang benar, mengevaluasi dan mempraktikkan latihan pengembangan
kebugaran jasmani terkait kesehatan (physical
fittness related health) dan kebugaran jasmani terkait keterampilan (physical fittness related skills),
menunjukkan perilaku dalam memimpin kelompok kecil untuk melakukan perubahan
positif, selain itu juga dapat mengevaluasi sikap dan kebiasaan sebagai
individu yang sehat dan aktif.
Fase E Berdasarkan Elemen
ELEMEN |
CAPAIAN
PEMBELAJARAN |
Keterampilan Gerak |
Pada akhir fase E
peserta didik dapat menunjukkan kemampuan dalam mempraktikkan hasil evaluasi
penerapan keterampilan gerak berupa permainan dan olahraga, aktivitas senam,
aktivitas gerak berirama, dan aktivitas permainan dan olahraga air
(kondisional) secara matang pada permainan, aktivitas jasmani lainnya, dan
kehidupan nyata sehari-hari. |
Pengetahuan Gerak |
Pada akhir fase E
peserta didik dapat mengevaluasi fakta, konsep, prinsip, dan prosedur dalam
melakukan evaluasi penerapan keterampilan gerak berupa permainan dan
olahraga, aktivitas senam, aktivitas gerak berirama, dan aktivitas permainan
dan olahraga air (kondisional) pada permainan, aktivitas jasmani lainnya, dan
kehidupan nyata sehari-hari. |
Pemanfaatan Gerak |
Pada akhir fase E
peserta didik dapat mengevaluasi fakta,konsep, prinsip, dan prosedur dan
mempraktikkan latihan pengembangan kebugaran jasmani terkait kesehatan
(physicsl fittness related health) dan kebugaran jasmani terkait keterampilan
(physical fittness related skills), berdasarkan prinsip latihan (Frequency,
Intensity, Time, Type/FITT) untuk mendapatkan kebugaran dengan status baik.
Peserta didik juga dapat menunjukkan kemampuan dalam mengembangkan pola
perilaku hidup sehat berupa penerapan konsep dan prinsip pergaulan sehat
antar remaja dan orang lain di sekitarnya. |
Pengembangan Karakter dan Internalisasi
Nilai-nilai Gerak |
Pada akhir fase E
peserta didik mengembangkan tanggung jawab perubahan positif,
menunjukkan etika yang baik, saling menghormati, dan mengambil bagian dalam
kerja kelompok pada aktivitas jasmani atau kegiatan sosial lainnya. Peserta
didik juga dapat menumbuhkembangkan cara menghadapi tantangan dalam aktivitas
jasmani. |
No |
TUJUAN PEMBELAJARAN (TP) |
MATERI |
Alokasi Waktu |
SEMESTER 1 |
|||
1 |
Mempraktikkan hasil evaluasi keterampilan
gerak dalam berbagai permainan invasi · Permainan bola basket: melempar/mengoper, menangkap, menggiring,
menembak, rebound, dan pivot. |
Permainan bola basket |
9 JP |
2 |
Mempraktikkan
hasil evaluasi keterampilan gerak dalam berbagai permainan net ·
Permainan
bola voli: passing bawah, passing atas, servis bawah, servis atas, smash, dan
block/bendungan. |
Permainan
bola voli |
6 JP |
3 |
Mempraktikkan
hasil evaluasi keterampilan gerak dalam berbagai permainan lapangan. ·
Permainan
sofbol: melempar/mengoper bola, menangkap, memukul bola, berlari ke base, dan
mematikan lawan. |
Permainan sofbol |
9 JP |
4 |
Mempraktikkan
hasil evaluasi keterampilan gerak dalam berbagai olahraga atletik ·
Lari
jarak pendek: start, gerakan lari jarak pendek, dan memasuki garis finis. ·
Lompat
jauh: awalan, tolakan/tumpuan, melayang di udara, dan mendarat. |
Atletik |
6 JP |
5 |
Mengevaluasi
konsep serta mampu mempraktikkan aktivitas jasmani sesuai dengan pedoman
kebutuhan gerak dalam latihan peningkatan derajat kebugaran jasmani yang
terkait dengan kesehatan dan pengukuran hasilnya, serta mempromosikannya melalui
media yang sesuai. |
Aktivitas kebugaran jasmani |
6 JP |
6 |
Memahami
dan mampu menerapkan konsep, prinsip, dan prosedur pola perilaku hidup sehat. |
Pola perilaku hidup sehat |
3 JP |
SEMESTER 2 |
|||
7 |
Mempraktikkan
hasil evaluasi keterampilan gerak dalam berbagai permainan invasi ·
Permainan
sepak bola: menendang/mengoper, menghentikan, menggiring, menyundul, dan
melempar |
Permainan
sepak bola |
9 JP |
8 |
Mempraktikkan
hasil evaluasi keterampilan gerak dalam berbagai permainan net ·
Permainan
bulu tangkis: memegang raket, posisi berdiri/stance, gerakan kaki/footwork,
servis panjang, servis pendek, pukulan forehand, pukulan backhand, dan
pukulan smes. |
Permainan
bulu tangkis |
6 JP |
9 |
Mengevaluasi
keterampilan gerak dalam berbagai olahraga beladiri ·
Pencak
silat: kuda-kuda, pola langkah, pukulan, tendangan, tangkisan, elakan, dan
hindaran. |
Beladiri pencak silat |
6 JP |
10 |
Mempraktikkan
hasil evaluasi keterampilan gerak dalam berbagai olahraga atletik ·
Tolak
peluru: memegang peluru, awalan, menolak peluru, dan gerak lanjutan tolak
peluru. |
Atletik |
3 JP |
11 |
Mengevaluasi
keterampilan gerak dalam berbagai olahraga tradisional ·
Permainan
tradisional anak-anak Indonesia: permainan egrang, balap karung, mendorong
ban, bakiak atau sandal raksasa, dan lain-lain. |
Permainan
tradisional |
3 JP |
12 |
Mengevaluasi
variasi dan kombinasi gerak berbentuk rangkaian langkah dan ayunan lengan
mengikuti irama (ketukan) tanpa/dengan musik sebagai pembentuk gerak
pemanasan dalam aktivitas gerak berirama. |
Aktivitas gerak
berirama |
6 JP |
13 |
Mengevaluasi
berbagai keterampilan gerak dominan senam lantai. |
Gerak dominan
senam lantai |
3 JP |
JUMLAH |
JP |
Mengetahui, Kepala SMKN 4 Bandung Dr. Agus Setiawan, SPd, MSi) NIP. |
|
Bandung, Juli 2024 Guru
PJOK SMKN 4 BANDUNG (NANA SURYANA, SPd, MPd) NIP. 197003132008011005 |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar